jenis motor,thermostat dan udara


motor listrik

thermostat

Motor Listrik
Pada AC, motor listrik dipakai sebagai penggerak kompresor, pompa dan kipas.
Pengubahan energi listrik menjadi energi mekanik dilakukan dengan memanfaatkan
sifat-sifat gaya magnetik.
* Permanent Split Capasitor (PSC)
Motor listrik PSC ini banyak digunakan pada sistem AC. Di sini motor tidak
mempergunakan. Arus mengalir pada running dan starting winding motor.
Pada motor ini hanya mempergunakan satu kapasitor, yaitu kapasitor Run
yang dipasang antara terminal R dan S secara seri terhadap starting winding.
Motor jenis ini sangat peka sekali terhadap penurunan tegangan 5-10%
menimbulkan kesulitan pada waktu mulai berjalan (start). Untuk membantu
kesulitan ini biasanya dipasang thermal protector. Karena itu motor ini starting
torsinya kecil sehingga kalau kompresor tiba-tiba berhenti, sebelum tekanan
sistem mencapai keseimbangan, thermal protector akan membuka sebelum
start lagi. Menunggu tekanan pada kondensordan saluran hisap menjadi sama.
 *Motor Split-Phase (fasa belah)
Efisiensi motor split-phase pada waktu berjalan sangat baik dan puntiran
(torsi) awalnya termasuk sedang (medium). Pada umumnya motor jenis ini
memliki empat kutub yang diatur sedemikan rupa sehingga mampu beroperasi
sebagai motor dan kutub. Yaitu dengan mengubah hubungan listrik pada
terminalnya.
Ketika mulai bekerja, sakelar mulai (start) mengalirkan arus listrik ke
kumparan start. Sakelar terus menutup sampai kecepatan motor 75% dari
kecepatan normal. Sakelar akan membuka atau memutuskan hubungan arus
listrik ke kumparan start dan hanya bekerja dengan kumparan run ketika
kecepatan penuh Motor split-phase biasanya dipakai untuk menggerakan kipas
karen beban tarikannya tidak terlalu besar sehingga kurang cocok untuk
digunakan sebagai penggerak kompresor.
 *Motor Shaded Pole (kutub bayangan)
Motor shaded pole memliki puntiran (torsi) awal yang sangat kecil dan
efisiensinya juga sangat rendah. Oleh karena itu, motor shaded pole hanya
digunakan sebagai penggerak kipas pada kondesor ataupun pada blower.

Thermostat
Thermostat adalah sebuah alat untuk mendeteksi temperatur ruangan operasi agar
tetap pada kondisi temperatur yang diinginkan. Alat pendeteksi yang digunakan
biasanya berupa bimetal yang sensitif terhadap perubahan temperatur ruangan. Dan
alat ini tidak menggunakan arus listrik.

Udara
Udara yang mengandung uap air dinamakan udara lembab atau udara basah.
Sedangkan udara kering adalah udara yang sama sekali tidak mengandung uap air.
Udara kering mempunyai komposisi N2 dengan volume 78,09 % dan berat 75, 53%;
O2 volume 20,95 % dan berat 23,14 %; Ar, volume 0,93 % dan berat 1,28 %; CO2,
volume 0,03 dan berat 0,05 %.
Siklus Kompressi Uap (SKU), dibagi atas dua kategori:
1. SKUS (Siklus Konversi Uap Standar)
2. SKUM (Siklus Konversi Uap Modifikasi)


Related Posts:

0 Response to "jenis motor,thermostat dan udara"

Posting Komentar